Selamat datang di Novi's Blog, blog ini hanya berisi curhatan saja, tempat meluapkan isi hatiku. Salam kenal dariku, semoga hidup kalian bahagia ya... Makasih loh udah mampir hahaha

19/03/12

Teman Atau Sahabat ?

Apa sih arti teman atau sahabat?
Apa bedanya teman  dan sahabat ?

Ya, aku sendiri juga masih bingung apa itu teman dan sahabat!

Kenapa kamu majangin status orang Ren ?
hmmm, pengen aja!
Aaa masa ??
#eaaaa. Bener
Cerita dong ?
Oke oke, kalian pasti ngerti kalau udah baca status orang-orang tadi, gimana rasanya dikhianati temen, temen deket kita? malah udah  dianggap sahabat! sakittt banget. Dalem. Sedalem apa? SUMUR  #abaikan
yaa!! Saat itu aku rasakan sakitnya dikhianati. Sangking sakit hatinya tiap orang yang buat status dan itu pas banget buat aku, ya aku printscreen aja. Haha
Gak ada kerjaan!!!@#$%^&
Biarinnn  :p

NB : 
Satu kata pepatah yang paling aku suka!
Orang yang kita percaya lalu mengkhianati kita, kita harus lebih pintar untuk tidak mempercayainya lagi!

KATA ORANG :
Teman adalah orang yang paling mengerti dirimu. Di saat dirimu ingin sendiri, dia akan memberimu waktu untuk sendiri. Di saat kamu ingin merahasiakan sesuatu, dia tidak memaksa dirimu untuk mengungkapkannya. Di saat kamu mempercayakan sesuatu padamu, maka dia menjaganya sekuat tenaga. Disaat kamu bersamanya, tidak ada kata "curiga" di antara kamu dan dirinya. Dan teman itu, yang tetap akan menjadi teman di akhirat nanti.

Persahabatan diwarnai dengan berbagai pengalaman suka dan duka, dihibur-disakiti, diperhatikan-dikecewakan, didengar-diabaikan, dibantu-ditolak, namun semua ini tidak pernah sengaja dilakukan dengan tujuan kebencian.

Yang paling disukai :
Semua orang pasti membutuhkan sahabat sejati, namun tidak semua orang berhasil mendapatkannya. Banyak pula orang yang telah menikmati indahnya persahabatan, namun ada juga yang begitu hancur karena dikhianati sahabatnya.